Gejala Amandel Pada Anak dan Cara Alami Mengatasinya

1 min read

Gejala Amandel Pada Anak

NotesParenting.com – Radang amandel biasanya dialami anak dengan usia 5 tahun dibawah, penyebabnya bisa terjadi karena virus. Adapun gejala amandel pada anak yang perlu diwaspadai oleh orangtua secara tepat. Pasalnya ketika radang amandel juga bisa memicu terjadinya demam pada anak dan tenggorokan terasa sakit.

Untuk mengenal amandel pada anak ini, orangtua perlu melihat gejala yang terjadi. Selanjutnya orang tua juga bisa melakukan penanganan khusus agar bisa mengatasi amandel yang diderita anak. Dengan kondisi seperti ini, anak yang sedang sakit amandel tertangani secara baik.

Gejala Amandel Pada Anak

Saat anak mulai terserang radang amandel, biasanya akan mengeluh sakit. Orangtua bisa melihat gejala amandel pada anak seperti berikut ini:

  • Anak mengalami demam.
  • Terasa gelisah dan juga rewel.
  • Sulit untuk menelan makanan atau minuman.
  • Berkurangnya nafsu makan pada anak.
  • Tenggorokan terasa sakit.
  • Anak mulai hilang suara.
  • Telinga juga terasa sakit.
  • Anak keluar air liur lebih sering.
  • Napas baunya tidak sedap.
  • Terdengar mendengkur kalau tidur
  • Adanya benjolan pada leher disebabkan bengkaknya kelenjar getah bening.

Jika anak alami ciri-ciri yang disebutkan itu, maka sudah bisa dipastikan radang amandel sedang diderita si anak. Orangtua juga bisa melakukan cek amandel secara mandiri pada anak. Dengan bantuan sendok dan mulut anak disuruh terbuka dan mengucapkan “aaa” nanti akan terlihat di tenggorokan bagian dalam amandel yang radang tampak kemerah-merahan.

BACA JUGA   Cara Mengajar Anak Disleksia Supaya Prestasinya Lebih Meningkat

Cara Mengatasi Radang Amandel Pada Anak

Apabila sudah terlihat jelas gejalanya dan anak tampak sakit, maka orangtua perlu melakukan beberapa langkah untuk mengatasinya. Untuk bisa membantu anak mengurangi rasa sakit saat amandel, bisa melakukan hal berikut ini:

1. Istirahat yang Cukup

Beristirahat yang cukup bisa membantu anak untuk pulih dengan cepat. Pasalnya tubuh yang sedang terinfeksi atau terserang virus ini akan berupaya melawan virus atau bakteri yang menyerang. Maka dari itu, bantuan untuk semakin pulih adalah dengan memperbanyak istirahat.

Usahakan orangtua untuk mengurangi kegiatan anak di luar rumah, sebaiknya banyak tidur dan istirahat sesering mungkin. Untuk sementara waktu kurangi aktivitas fisik anak seperti bermain,berolahraga, sekolah hingga kondisi semakin pulih. Berikutnya ajak anak untuk bisa mengistirahatkan tubuh dengan rileks agar stamina tetap terjaga.

2. Mengkonsumsi Makanan Lunak dan Minuman yang Hangat

Saat mengalami gejala amandel pada anak biasanya anak tidak akan nafsu makan. Pasalnya amandel yang diderita sudah meradang dan menjadikan anak terasa nyeri saat menelan. Maka untuk mengantisipasinya bisa memberikan anak makanan yang lunak, seperti nasi tim,  bubur, sup dan lainnya.

BACA JUGA   Pasta Gigi Anak 2 Tahun yang Aman Jika Tertelan. Ini Pilihannya

Orangtua juga bisa membantu melegakan tenggorokan anak dengan memberikan minuman hangat. Bisa dengan menyediakan lemon hangat yang sudah dicampur dengan madu agar tenggorokan terasa nyaman. Pastikan umur anak sudah diatas usia 1 tahun jika memberikan minuman tersebut agar aman.

3. Cobalah Kumur-Kumur Pakai Air Garam

Saat air yang mengandung garam dipakai berkumur akan mampu mengurangi radang amandel yang diderita oleh anak. Pasalnya garam memiliki zat antioksidan yang mampu melawan bakteri didalam selain itu bisa melegakan tenggorokan. Cobalah menyediakan air hangat yang sudah dicampur garam secukupnya, berkumur beberapa saat dan keluarkan.

Lakukan cara berkumur dengan air garam ini secara rutin agar tenggorokan bisa lega kembali. Untuk bisa memanfaatkan cara ini, pastikan anak sudah berumur 5 tahun ke atas dan air garam hanya untuk dikumur saja.

Dengan memahami gejala amandel pada anak, maka orang tua juga bisa melakukan antisipasi dan pencegahan sejak dini. Jadi amandel yang meradang di derita oleh anak bisa ditangani langsung di rumah. Jangan lupa pula untuk menurunkan demam pada anak jika radang amandel disertai panas pada suhu anak.